SMKN 1 Maja pilihan Putih Abuku

seragam smkn 1 maja
Session kali ini mengenai pengalaman sekolah di Sekolah Menengah Kejuruan, ya walaupun mungkin ini sangat terlambat dikarenakan ane udah 3 tahun yang lalu lulus dari SMK. Sambil mengingat kembali memori putih abu yang telah mulai memudar, ciecie…
6 tahun yang lalu aku mulai melanjutkan pendidikan ke Sekolah Menengah, Instansi yang ku pilih yaitu SMKN 1 Maja. Aku tidak akan flash back mengapa SMKN 1 Maja karena terlalu panjang juga kalo di bahas,  Aku masuk masuk sekolah ini melalui seluruh proses seleksi yang ada, mulai dari tes tulis hingga tes fisik yang membuat badan pegel-pegel, tapi itu semua ku lalui dengan penuh semangat. Selama tahapan seleksi itu hati memang berdebar-debar mungkin karena sainganku  banyak juga,hehe…. ya maklumlah mungkin almamater yang ku pilih ini memang salah satu SMK favorit di Majalengka. Beberapa hari telah berlalu dan akupun telah diterima menjadi siswa di SMKN 1 Maja jurusan Rekayasa Perangkat Lunak.
  
Siswa perantau ngekost dimana ya… 
  
Setelah ada informasi keterima, aku sebagai siswa perantauan mencari tempat tinggal sebagai tempat berteduh, mencari inspirasi, kemandirian dan tempat mencari kehidupan, heheh…Orang baru kalo tidak tahu pasti bingung ya itulah yang kurasakan pada saat itu mondar mandir keliling sekitar kampus tanya sana sini, ada tempat kos udah penuh ada yang kosong tapi mahal..waduhh puyeng dah. Akhirnya setelah lama keliling ada juga yang cocok yaitu di Blok Selasa desa Maja Selatan, disanalah aku memulai kemandirian yang lebih jauh.hehe
  
Saatnya MOPD sebagai langkah mengenali almamater…
  
Beberapa hari  kemudian saatnya MOS atau MOPD, ya simple sih paling di ajak ngumpul di aula dengerin pengenalan dari guru atau staff disana. Ya selain itu ada pengenalan dari kaka2 OSIS dan ekstrakulikuler tentunya, disana mulai tuh di perlihatkan keliling2 kampus dan tempat penting dikampus, ya pokoknya kita akan mudah mengenal all about it dari kaka OSIS yang sudah mengalami dan merasakan kenyamanan di kampus ini applause untuk kaka OSIS hehe..
  
Memulai pembelajaran di kelas tercinta…
  
Ya setelah beberapa hari bersanta-santai , saatnya memulai belajar sebagai siswa Sekolah Menengah.sebagai siswa SMK ada banyak perbedaan dengan SMA, ada pembelajaran di kelas dan di Lab tentunya untuk melakukan praktek dari jurusan yang diminati. Setelah tadi diawal, aku merupakan salah satu siswa yang memilih jurusan Rekayasa Perangkat Lunak atau sering disebutnya RPL.Apa itu RPL?Next. Sehari-hari dikelas bercanda ama temen-temen, solat bareng, nongkrong bareng termasuk makan bareng kalo udah pada laperrrr…
  
RPL  jurusan misterius…
  
Awal-awal masuk aku juga bingung apa itu RPL? orang-orang familiar teknik komputer itu ya TKJ. tapi setelah masuk ke jurusan ini dan mulai memahaminya ternyata WAAW amazing  apa membuat amazing? Rekayasa perangkat lunak (RPL, atau dalam bahasa Inggris: Software Engineering atau SE) adalah satu bidang profesi yang mendalami cara-cara pengembangan perangkat lunak termasuk pembuatan, pemeliharaan, manajemen organisasi pengembanganan perangkat lunak dan manajemen kualitas.(id.wikipedia.org)
Gimana keren kan…? emang jurusan langka, tapi mungkin masih ada di SMK(Majalengka) yang lainnya, entahlah…
Sekilas  akanku kupas kurikulumnya,
Di kelas 1, kita belajar mengenai merakit komputer, pengelolaan basis data dengan microsoft acess, my sql tk. dasar, alghoritma dasar.
Di kelas 2, kita belajar mengenai jaringan komputer lan, visual basic, oop java, algoritma tk. lanjut.
Dikelas 3, kita belajar mengenai visual basic, algoritma tk. lanjut, mysql tk. lanjut. pemrograman web.
Ya itulah jurusan RPL, outputnya sih jadi programmer ceritanya tapi kebutuhan industri masih sedikit yang menerima lulusan SMK. intinya harus pintar-pintarlah cari peluang kerjanya. Saran aku sih mendingan sering2 maen ke lab komputer deh biar bisa ketemu ama senior-senior yang bisa ngajarin dikit-dikit…
  
OSIS melatih kesabaran, kerjasama, persahabatan mendalam…
  
Memasuki kelas 2, aku mengikuti seleksi OSIS…haha..iseng2 berhadiah gitu. awalnya iseng2 tpi kalo udah masuk beuh nyesel deh kalo niatnya iseng. Di OSIS ini aku merasakan perubahan yang begitu besar terjadi pada diriku..wew…bayangkan di OSIS kita dilatih menjadi menangani proyek, menjalin kerjasama, belajar public speaking dan mempengaruhi orang lain, beuh bukan maen dah OSIS ini terlihat biasa tapi memeberikan pengaruh yang hebat dalam diri…
  
Ekstrakulikuler sebagai wadah mengenal pengetahuan lain…
  
Aku mengikuti ekstrakulikuler PRAMUKA, sebenarnya sih bukan pengetahuan doang yang didapat tapihal2 kecil seperti musyawarah, saling membantu, kerjasama yang baik juga didapatkan ketika mengikuti ekstrakulikuler.
Ada pengalaman yang hebat yang kuraskan diekstrakulikuler lain yaitu Jurnalistik, ekskul ini baru sekali dibentuk, aku termasuk yang mengikuti dan menjalankan ekskul ini namanya Suita Kansza. Ekskul ini memenag baru tapi cepat dikenal orang ya…namanya juga media sering kepoin orang mulu sih…Di ekskul ini kita dilatih bagaimana mewawancarai orang yang ada diatas kita sebagai siswa. ya kalo sesama siswa mah udah biasa kalopun lupa tinggal sory,tutup muka doang sambil ketawa, nah ini kalo guru,staff dan lain2 gmana hayo…temukan triknya di Suita Kansza.
  
Prakerin sebagai pembelajaran mandiri di dunia industri…
  
Di kelas 2 bulan Maret, anak SMK mulai di lepas untuk Praktek Kerja Industri. Aku dan kawan-kawanku di tempatkan di KPP Pratama , ya apalah daya istansi ini yang kudapatkan, untng saja aku ditempatkan di bagian pengelolaan data dan informasi ya setidaknya disana aku mengetahui sebuah sistem informasi bekerja pada sebuah instansi pemerinthan,bagaimana mengurus perangkat komputer dan jaringannya berjalan normal dan bisa digunakan oleh user.
2 bulan berlalu akhirnya kembali ke SMKN 1 Maja untuk mempertanggungjwabkan hasil prakerinnya  dengan cara membuat laporan kemudian di sidang, hehe…tapi sebelum disidang ada proses membuat laporan yang dibimbing oleh guru yang ditugaskan.
Ketika melakukan sidang setiap perwakilan kelompok melakukan presentasi dan setiap anggota diberi pertanyaan. ya..pertanyaanya paling tentang apa yang dikerjakan koq..hehe..
  
Ujikomp penilaian dunia industri terhadap komptensi siswa…
  
Di akhir semester V saatnya penilaian output SMK oleh dunia industri, yah itulah uji komptensi orang sering menyebutnya. Hal yang paling berkesan dari jurusan RPL adalah sebelum ujikomp dilaksanankan aku dan sobat-sobatkuku ketar-ketir seperti orang kebakaran jenggot. Kami belajar dari pagi sampai malem bahkan sampai pagi untuk menyiapkan presentasi and benerin program yang masih eror, berkumpul dari satu rumah kemudian loncat kerumah sobat yang lain. Bahkan kami sampai nginep mondok diwarnet untuk  mencari bahan.Tapi itu sangat berkesan, disanalah letak kekeluargaan kami tumbuh menguat. Layaknya teman seperjuangan yang ingin sukses bersama-sama. aku merindukan masa-masa seperti itu lagi. Buat sobat sekalian yang baca, manfaatkanlah moment istimewa putih abu kalian dengan berkumpul dan belajar bareng agar terasa manfaatnya, sekolah hanya memberikan dasar ilmunya saja pendalamanya ya belajar kelompok saling bertukar pikiran.
  
Akhirnya…sudah tiba saat yang ditunggu-tunggu…
  
Ada pertemuan ada perpisahan, ada saat memulai dan ada juga selesainya. Akhirnya 3 tahun sudah aku belajar di SMKN 1 Maja, saatnya perpisahan terjadi. Berat memang, tapi aku harus meneruskan perjalanan hidup dan mewujudkan cita-citaku.
  
SMKN 1 Maja on My Memory 

osis smkn 1 maja 2013-2014
depan aula with OSIS 2013/2014
latihan pramuka setiap umat
Latihan PRAMUKA setiap Jumat
pkl
merekam Spt with Prakerin KPP Pratama
pramuka
Ambalan Raden Wirasoeantri
pramuka
Mabit with DKM Al-Falah
prakerin smk maja
Menghancurkan kertas with Prakerin di KPP Pratama
hiking smknmaja
Hiking to Paralayang with clasmate
pklkpp
Make a Film with Prakerin in KPP
suita kanza
Wawancara kepala sekolah with
project Suita Kanza

Terimakasih telah memabaca SMKN 1 Maja pilihan Putih Abuku, Tulisan ini hanya referensi media rujukan bagi yang membutuhkannya. Mohon maaf apabila ada pihak yang tersinggung, kritik dan saran sepenuhnya akan penulis tampung. Silahkan hubungi melalui menu contact diatas atau melalui :
     
“SMKN 1 Maja Bridge for your future”  

Tidak ada komentar:
Write komentar